Pemantapan PSAJ Kelas 9, SMP Negeri 9 Kota Surakarta Gelar Acara Parenting untuk Orang Tua
SMP Negeri 9 Kota Surakarta mengundang seluruh orang tua/ wali peserta didik kelas 9 pada Rabu siang, (14/5/2025) dalam rangka pendampingan peserta didik jelang Penilian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ). Kegiatan yang diselenggarakan di aula ini membahas tiga hal yaitu tentang parenting, info terkait Seleksi Penerimaan Siswa Baru (SPMB) jenjang SMA/K dan musyawarah terkait kegiatan pelepasan. Kegiatan diawali dengan pengarahan dan motivasi dari Kepala SMP Negeri 9 Kota Surakarta, Siti Latifah, S.Pd., M.Pd., “Anak-anak jangan dibiarkan berjuang sendiri. Bapak dan ibu harap ikut memotivasi karena mereka tinggal masuk dan belajar lima hari lagi.” Beliau juga menyampaikan agar orang tua mendampingi peserta didik dalam pelaksanaan PSAJ baik saat belajar atau dalam mempersiapkan diri, baik secara fisik maupun rohani. Peserta didik juga diharapkan untuk tidak lupa meminta restu dan doa pada orang tua agar dalam PSAJ diberi kemudahan dan kelancaran. Acara kemudian dilanjutkan dengan materi parenting oleh Untung Margono, CHT. dari Airlangga. Dalam paparannya, beliau menyampaikan kiat-kiat mendampingi peserta didik melalui SMART PARENTING atau trik menjadi orang tua cerdas. Para orang tua diminta untuk lebih baik dalam mengendalikan emosi dan bersabar dalam mendidik putra-putrinya. Dirinya berharap agar para orang tua yang profesional yang dapat berperan sebagai pengajar, pendidik dan konselor. Agenda kedua yaitu mengenai info SPMB yang disampaikan oleh kepala sekolah yang menekankan agar para orang tua mendukung pilihan putra-putri terkait jenjang sekolah selanjutnya. “Kalau nanti ananda ingin ke SMA, orang tua ingin anaknya ke SMK, malah jadinya tidak enak, begitu pula sebaliknya. Jadi monggo bapak/ibu kita dukung pilihan ananda. Semua sekolah baik,” ungkapnya. Pada kesempatan tersebut juga dibagikan info terkait SPMB Provinsi Jawa Tengah mulai dari website, waktu pendaftaran hingga detail seleksi jenjang SMA/K. Di akhir sesi, diskusi berlanjut dengan pembahasan kegiatan pelepasan peserta didik kelas 9 yang rencananya akan diselenggarakan pada Rabu (18/6/2025) yang mana acara tersebut akan dikoordinasikan oleh orang tua dan wali peserta didik. Wakil Kepala Sekolah bidang Humas, Sri Hastuti, S.H berpesan agar komunikasi antara orang tua dan pihak sekolah terus berjalan untuk menghindari miskomunikasi. Menyambut kegiatan pelepasan, peserta didik sudah sudah berlatih untuk berbagai penampilan yang akan disuguhkan nanti. (Awp)



