Warga SMP Negeri 9 Kota Surakarta Berliterasi di Pameran Rajamala Museum Radya Pustaka
Warga SMP Negeri 9 Kota Surakarta meramaikan Pameran Rajamala yang diselenggarakan di Museum Radya Pustaka Kota Surakarta pada Sabtu-Minggu (1-2/11/2025). Kegiatan ini diselenggaran oleh para murid kelas VII, VIII dan IX dengan pendampingan para guru dan orang tua. Pameran temporer “Rajamala” ini diselenggarakan mulai dari tanggal 28 Oktober – 2 November 2025 untuk merayakan ulang tahun museum yang ke-135. Pameran ini menampilkan instalasi, koleksi, dan pertunjukan seni untuk mengenalkan tokoh Rajamala, seperti tari kreasi dan makna di balik ornamen Rajamala. Para murid dapat masuk ke museum untuk belajar sejarah sekaligus melihat koleksi museum secara gratis. Di area halaman depan museum terdapat ornamen pahatan kayu (canthik) Rajamala atau dalam Bahasa Jawa disebut “Rojo Molo” yang ditempatkan di haluan dan buritan kapal. Tokoh mitologi Jawa yang juga makot kota Solo ini memiliki makna sebagai simbol kekuatan penolak bala dan energi negatif. Selain itu, para pengunjung dapat masuk untuk melihat koleksi-koleksi peninggalan sejarah yang dipamerkan di dalam museum yang terbagi menjadi beberapa ruangan. Ruang Tosan Aji berisi koleksi senjata dari logam muliaa, arca dan miniatur Joglo atau rumah ada Jawa Tengah. Ruang keramik memamerkan koleksi keramik yang kebanyakan berasal dari peninggalan Belanda. Ruang perunggu menampilkan koleksi benda dari perunggu seperti patung dan gamelan. Terdapat pula koleksi gamelan agung milik Kanjeng Raden Adipati Sosrodiningrat IV dan alat tenun tradisional yang disebut genderan. Jika ingin memperkaya informasi, para pengunjung dapat menuju area perpustakaan di dalam museum untuk membaca buku. Seperti tema pameran yaitu Rajamala, di dalam museum juga terdapa Ruang Rojo Molo yang memamerkan patung Rajamala yang menjadi hiasan kapal Keraton Surakarta. Masih banyak koleksi yang lain yang dapat menjadikan bahan belajar sejarah bagi para murid dan pengunjung lainnya. Melalui kegiatan ini, para murid diharapkan dapat meningkatkan kompetensi literasi mereka, khususnya tentang museum, sejarah dan budaya nusantara. (Awp)
Warga SMP Negeri 9 Kota Surakarta Berliterasi di Pameran Rajamala Museum Radya Pustaka Read More »

