PENSI

Apresiasi Seni dan Pelepasan Peserta Didik Kelas IX SMP Negeri 9 Kota Surakarta Tahun 2025

SMP Negeri 9 Kota Surakarta menyelenggarakan kegiatan Apresiasi Seni dan Pelepasan Peserta Didik Kelas IX Tahun Ajaran 2024/2025 pada Rabu, (18/6/2025) di Graha Setyowati, Sukoharjo yang diikuti oleh banyak 284 peserta didik yang telah dinyatakan lulus dan siap memasuki jenjang pendidikan selanjutnya. Pada kegiatan tersebut turut hadir Ketua Komite SMP Negeri 9 Kota Surakarta, Heru Haryanto, S.T dan perwakilan orang tua peserta didik kelas IX. Acara dibuka dengan iringan panji-panji kebesaran SMP Negeri 9 Kota Surakarta yang diikuti barisan para penampil pentas seni, kepala sekolah, para guru dan staf serta para peserta didik yang hadir mengenakan pakaian adat Nusantara. Setelah para hadirin memasuki gedung, acara dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars SMP Negeri 9 Kota Surakarta dan penampilan tari Jurit Sekar Jagad yang disajikan oleh peserta didik kelas VII, Kinanti Larasati dan Uniq Kusuma Nasthiti. Demi kelancaran acara sekaligus mendoakan putra-putri lulusan SMP Negeri 9 Kota Surakarta, teriring lantunan doa yang dibacakan oleh Heru Saputro, S.Pd.I. Kegiatan apresiasi seni dan pelepasan ini terselenggara atas kerja sama yang baik dan solid antara para orang tua peserta didik dan pihak sekolah sebagaimana disampaikan oleh ketua panitia, Nanul Sur Sriatiningsih. Hal yang sama juga disampaikan oleh Kepala SMP Negeri 9 Kota Surakarta, Siti Latifah, S.Pd., M.Pd. dalam sambutannya yang menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang ikut mendukung terselenggaranya kegiatan ini. “Melalui kegiatan apresiasi seni ini, bapak, ibu, orang tua kalian bisa menyaksikan bakat-bakat dan potensi hebat kalian dalam bidang seni,” ungkapnya. Beliau juga menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh peserta didik kelas IX yang telah berhasil melewati masa belajar tiga tahun dan siap menuju jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Sebagai perwakilan seluruh orang tua peserta didik, Ketua Komite SMP Negeri 9 Kota Surakarta, Heru Haryanto, S.T. menggunakan kesempatan tersebut untuk mengucapkan terima kasih kepada seluruh guru yang telah mendidik para peserta didik hingga seluruhnya dapat lulus. “Kami juga mengucapkan terima kasih kepada bapak/ibu wali murid yang telah mendukung kami, sehingga acara proses belajar mengajar bisa berlangsung dengan baik.” Dirinya juga menyampaikan permintaan maaf apabila selama tiga tahun belakang, peserta didik atau para wali peserta didik melakukan kesalahan dan kekurangan. Acara berikutnya adalah laporan akademis kelulusan Tahun Ajaran 2024/2025 oleh Wakil Kepala Sekolah urusan Kurikulum, Nur Dawam, S.Pd. yang menyampaikan 3 peringkat terbaik setiap kelas sebagai berikut: Kepada para peserta didik yang berprestasi diberikan piagam penghargaan dan piala sebagai bentuk penghargaan atas pencapaiannya. Acara kemudian dilanjutkan penyampaian kesan dan pesan dari kelas IX yang disampaikan oleh Ezechiel Christiadjie dan dari kelas VIII diwakilkan oleh Mozez Hezila Yobeliano Dermawanto selaku ketua OSIS masa bhakti 2024/2025. Sebagai acara inti pelepasan yaitu penyerahan kembali peserta didik kelas IX dari pihak sekolah oleh kepala sekolah didampingi wakil kepala sekolah urusan kurikulum dan humas kepada orang tua yang diwakili oleh ketua komite. “Di sini pada tanggal 18 Juni 2025, saya selaku Kepala SMP Negeri 9 Kota Surakarta, menyerahkan kembali putra-putri kelas IX Tahun Ajara 2024/2025 kepada Ketua Komite SMP Negeri 9 Kota Surakarta yang nantinya diserahkan kembali kepada orang tua/wali peserta didik. Mohon maaf apabila selama tiga tahun pembelajaran ada kesalah dan kekurangan dari kami.” Secara simbolis dengan dilepaskannya atribut sekolah berupa almamater maka pelepasan peserta didik kelas resmi dilakukan. Untuk mengenang momen terakhir di SMP Negeri 9 Kota Surakarta, maka peserta didik mengikuti sesi foto bersama wali kelas dan kepala sekolah. Setelah sesi foto usai, maka acara inti yang lain yaitu pentas seni kelas IX ditampilkan di atas panggung yang dimulai dengan penampilan ansembel angklung yang membawakan lagu “Hymne Guru”, “Ibu” dan “Laskar Pelangi”. Penampilan seni yang lain adalah drama Panji Semirang yang menceritakan tentang ketabahan seorang putri raja yang tidak mendapatkan perhatian dari ayahandanya. Dia mengembara ke luar istana dan menyamar menjadi seorang laki-laki bernama Panji Semirang. Melalui drama tersebut ditampilkan kemampuan para peserta didik dalam beradu peran hingga menari. Sebagai sajian akhir, seluruh pengisi pentas tampil bersama menyanyikan lagu perpisahan “Sampai Jumpa” yang dipersembahkan untuk teman-teman seluruh angkatan. Sebelum acara ditutup, peserta didik diminta untuk mendekat kepada orang tua dan juga para guru untuk mengucapkan terima kasih dan meminta doa restu untuk langkah mereka menuju jenjang pendidikan selanjutnya diiringi penampilan solo vocal, Andara dari kelas IX D. (Awp)          

Apresiasi Seni dan Pelepasan Peserta Didik Kelas IX SMP Negeri 9 Kota Surakarta Tahun 2025 Read More »

Lomba Desain Logo HUT ke-65 SMP Negeri 9 Kota Surakarta: Wujudkan Tema “Sekolahku, Kebanggaanku” Lewat Kreativitas Siswa

Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-65, SMP Negeri 9 Kota Surakarta menyelenggarakan lomba desain logo yang dibuka sejak tanggal 6 Mei hingga 23 Mei 2025. Kegiatan ini mengusung semangat kreativitas, inovasi, dan partisipasi aktif siswa dalam memeriahkan ulang tahun sekolah tercinta. Lomba ini terbuka bagi seluruh siswa SMP Negeri 9 Surakarta dan mendapat antusiasme tinggi dari peserta didik dari berbagai kelas. Logo yang dilombakan harus mencerminkan semangat 65 tahun sekolah dalam mencetak generasi yang cerdas, berkarakter, dan berprestasi. Dalam proses seleksi, dewan juri menilai karya berdasarkan aspek estetika, makna filosofis, orisinalitas, serta relevansinya dengan tema HUT ke-65. Puncak acara perayaan HUT ke-65 yang diselenggarakan di Halaman sekolah menjadi momen penganugerahan bagi para pemenang lomba. Di hadapan seluruh guru, siswa, dan tamu undangan, para juara diumumkan dan menerima penghargaan secara langsung di atas panggung. Para Pemenang Lomba Desain Logo HUT ke-65: Juara 1: Anindita Keisha Zahra Sashikirana (Kelas 8G) Juara 2: Muhammad Hazel Abrisam (Kelas 9H) Juara 3: Rheva Aqila Indira (Kelas 7E) Karya pemenang pertama, hasil desain Anindita Keisha Zahra Sashikirana, akan digunakan secara resmi sebagai logo peringatan HUT ke-65 SMP Negeri 9 Surakarta. Melalui kegiatan ini, sekolah berharap dapat terus menumbuhkan semangat berkarya dan menciptakan ruang apresiasi terhadap bakat-bakat desain grafis di kalangan siswa. MCI

Lomba Desain Logo HUT ke-65 SMP Negeri 9 Kota Surakarta: Wujudkan Tema “Sekolahku, Kebanggaanku” Lewat Kreativitas Siswa Read More »

Gelar Karya dan Pentas Seni Memperingati HUT ke-65 SMP Negeri 9 Kota Surakarta

SMP Negeri 9 Kota Surakarta menggelar gelar karya dan pentas seni untuk memperingati Hari Ulang Tahun sekolah yang ke-65 pada Rabu, (28/5/2025). Kegiatan ini merupakan puncak acara HUT yang sudah dimulai sejak hari Selasa, (27/5/2025) yang diisi dengan pawai dan berbagai lomba antar kelas, seperti lomba kostum pawai, lomba content creator, lomba logo, lomba Mobile Legend, lomba kebersihan kelas dan lomba tumpeng. Puncak acara ini dihadiri oleh seluruh warga SMP Negeri 9 Kota Surakarta dan para tamu undangan, mulai dari pejabat Dinas Pendidikan, Camat Laweyan, Lurah Pajang, para kepala SMP se-Surakarta, para alumni, mantan kepala sekolah dan pengabdi, komite, dan perwakilan orang tua. Acara dimulai dengan pembukaan dan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars SMP Negeri 9 Kota Surakarta yang dipimpin oleh tim paduan suara sekolah. Para tamu undangan kemudian disuguhi Tari Gambyong sebagai bentuk sambutan yang ditampilkan oleh Uniq dan Kinan. Drs. Gunawan selaku ketua panitia acara memberikan laporan kegiatan yang merupakan hasil kerja sama antara sekolah dan berbagai pihak, termasuk para alumni dan sponsor. Pada kesempatan tersebut, dibacakan pula sejarah SMP Negeri 9 Kota Surakarta yang sudah beroperasi selama 65 tahun. Acara gelar karya dan pentas seni ini adalah perayaan HUT pertama yang diadakan oleh sekolah. Kepala SMP Negeri 9 Kota Surakarta, Siti Latifah, S.Pd., M.Pd., dalam sambutannya kembali mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini. “Usia 65 menurut saya masih sangat muda, oleh karena itu jalan kami masih panjang. Terselenggaranya acara ini tidak lepas dari peran seluruh bapak/ibu guru, komite, orang tua, anak-anak, para alumni dan sponsor dalam menyukseskan program sekolah. Kerja tim yang luar biasa,” ungkapnya. Acara kemudian dilanjutkan dengan kegiatan potong tumpeng sebagai bentuk rasa syukur atas pencapaian SMP Negeri 9 Kota Surakarta hingga saat ini. Kepala Dinas Pendidikan Kota Surakarta, yang diwakili oleh Sutarmo, S.Pd., M.Pd. (Kepala Bidang Pengembangan), mengucapkan selamat atas segala prestasi dan pencaipaian SMP Negeri 9 Kota Surakarta hingga saat ini. Sebagai guru yang dulu juga sempat mengabdi, beliau menyampaikan motivasi dan apresiasi terhadap kemajuan dan kerja sama solid seluruh warga sekolah. Dirinya berharap agar SMP Negeri 9 Kota Surakarta dapat terus maju dan semakin jaya. Acara kemudian dialanjutkan kegiatan pentas seni yang ditampilan oleh para peserta didik dari berbagai ekstrakurikuler, para guru hingga mantan pengabdi. Berbagai penampilan disuguhkan untuk menghibur para tamu, sekaligus sebagai bentuk unjuk bakat warga sekolah.   Di akhir acara dilakukan pengumuman lomba-lomba, penyerahan hadiah dan pegundian  doorprize utama beberapa sepeda. (Awp)

Gelar Karya dan Pentas Seni Memperingati HUT ke-65 SMP Negeri 9 Kota Surakarta Read More »

Kemeriahan Pawai dan Berbagai Lomba Sambut HUT ke-65 SMP Negeri 9 Kota Surakarta

Genap SMP Negeri 9 Kota Surakarta berusia 65 tahun pada tanggal 25 Mei 1960 – 25 Mei 2025. Siti Latifah, S.Pd., M.Pd. (Bu Ifah) selaku kepala sekolah mengusung tema “Sekolahku, Kebanggaanku” dengan harapan seluruh warga sekolah dan alumni memiliki rasa bangga terhadap SMPN 9 Kota Surakarta. Tujuan ini untuk mengungkapkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas semua yang telah diberikan kepada SMP Negeri 9 Kota Surakarta, memperingati Hari Ulang Tahun ke-65, hari berdiri SMP Negeri 9 Kota Surakarta, dan menumbuhkan kebanggaan dan kecintaan terhadap almamater sekolah. Beragam kegiatan untuk menyemarakan HUT ke-65 SMPN 9 Kota Surakarta antar lain; lomba desain logo, lomba konten kreator, lomba esport mobile legend, lomba menghias tumpeng, lomba kebersihan kelas, donor darah, bakti sosial, gelar karya dan pentas seni, market day, dan pawai. Kegiatan diawali dengan lomba desain logo dan lomba konten kreator pada tanggal 6 s.d. 23 Mei 20215 diikuti seluruh murid kelas VII, VIII, dan IX. Lomba esport mobile legend dilaksanakan 26 dan 27 Mei 2025 dilaksanakan dua hari dengan sistem gugur. Tujuan lomba tersebut untuk menyalurkan potensi yang dimiliki murid sesuai yang diminati. Seluruh murid berantusias mengikuti lomba. Pada hari Selasa, 27 Mei 2025 dilaksanakan pawai jalan sehat dan lomba menghias tumpeng. Kegiatan pawai jalan sehat diikuti seluruh GTK dan murid SMPN 9 Kota Surakarta dengan tema baju adat untuk GTK serta murid setiap kelas beragam. Rute pawai jalan sehat Star SMPN 9  Jl. Sekar Jagad 1 ke barat – Jl. Joko Tingkir ke selatan  – belok ke timur Jl. Parang Kusumu – Puskesmas Pajang – ke utara Jl. Sido Mukti Timur – Pasar Jongke  Jl.Rajiman ke barat – belok ke selatan – Jl. Sidomukti Utara 1 lewat depan Kantor Kelurahan Pajang keselatan – Finish SMPN 9. Pasukan drum band Sekar Jagad membuka jalan dan memberikan aura semangat seluruh warga sekolah untuk pawai jalan sehat. Kegiatan dilanjutkan lomba menghias tumpeng dan lomba kebersihan kelas. Seluruh murid dan orang tua/ wali murid saling bekerja sama untuk menghias tumpeng. Terdapat dua puluh tujuh tumpeng dengan hiasan beragam. Setelah tumpeng dinilai juri, tumpeng dimakan bersama disetiap kelas masing-masing. Rangkaian lomba diikuti murid dengan rasa senang dan bahagia. FOTO BERSAMA KELAS VII FOTO BERSAMA KELAS VIII FOTO BERSAMA KELAS IX Seluruh GTK, murid, orang tua/wali murid, alumni turut mendukung dan memeriahkan HUT ke-65 SMPN 9 Kota Surakarta. (KK)

Kemeriahan Pawai dan Berbagai Lomba Sambut HUT ke-65 SMP Negeri 9 Kota Surakarta Read More »

Adakan Class Meeting, SMP N 9 Surakarta Isi dengan Lomba Futsal dan Bola Tangan

SMP N 9 Surakarta melaksanakan Class Meeting pada bulan Desember 2018. Acara tersebut diadakan selama kurang lebih 2 hari dan diisi dengan berbagai kegiatan. Kegiatan tersebut antara lain  lomba futsal dan bola tangan. Setiap kelas mengirimkan tim sebagai perwakilan untuk bertanding. Para siswa bermain dengan suportif dan sangat antusias. Pertandingan final futsal Class Meeting SMP N 9 Surakarta, Desember 2018 Antusiasme siswa-siswi dalam mengikuti kegiatan Class Meeting dibuktikan dengan betapa meriahnya dukungan yang diberikan saat perwakilan kelasnya bertanding.  Tak hanya menyanyi atau menyajikan yel-yel, para siswa juga membuktikan kreativitas mereka dengan menampilkan koreografi serta membawa papan dan bendera bertuliskan ucapan semangat dan motivasi. Sebagai bentuk apresiasi, dipilih pula suporter terheboh pada setiap kelas. Pendukung di pertandingan futsal Class Meeting SMP N 9 Surakart Suasa Pensi dalam Class Meeting SMP N 9 Surakarta, Desember 2018 Class Meeting yang santai dan menyenangkan tak lantas membuat siswa-siswi SMP N 9 Surakarta lalai terhadap kebersihan lingkungan dengan membuang bungkus snack atau minuman sembarangan. Para siswa/i tetap taat dan menjaga kebersihan sekolah dengan membuang sampah pada tempatnya (aamy/app)

Adakan Class Meeting, SMP N 9 Surakarta Isi dengan Lomba Futsal dan Bola Tangan Read More »

Scroll to Top