Penghimpunan Donasi kepada orang tua siswa pada waktu pengambilan rapor siswa. Anggota PMR SMP N 9 Surakarta |
Program ini adalah program penghimpunan dana secara sukarela dari masyarakat dan dikembalikan 100% untuk masyarakat yang sedang mengalami masalah kemanusiaan dengan tidak membedakan agama, bangsa, golongan, warna kulit, jenis kelamin, dan bahasa termasuk warga masyarakat yang menjadi korban dampak gejolak sosial. Untuk mensukseskan program ini, PMI Solo telah didukung oleh media-media massa, provider selullar, instansi dan organisasi di Solo serta Bank-Bank yang ada di Solo.
Menurut Drs. H. M. Adib Ajiputra, MM (Ketua Dompet Kemanusiaan) dengan program ini masyarakat bisa menyumbang melalui sms, atau transfer lewat ATM, hal ini akan mempermudah masyarakat yang ingin menyumbang.
Penghimpunan Donasi kepada orang tua siswa pada waktu pengambilan rapor siswa. Anggota PMR SMP N 9 Surakarta |
Dompet Kemanusiaan ini bukan hanya program PMI tetapi merupakan program seluruh instansi dan organisasi yang ada di Solo dan PMI berperan memfasilitasi, sehingga dibutuhkan komitmen dari semua instansi, organisasi, media massa, provider yang ada di Solo yang nantinya akan di wujudkan dalam penandatanganan komitmen bersama saat peluncuran yang akan di hadiri oleh Drs. H. M. Jusuf Kalla sebagai ketua Pengurus Pusat PMI. Selain itu untuk mendukung program ini PMI juga mengadakan program Duta Kemanusiaan yang nantinya akan menjadi ujung tombak dalam setiap aksi dompet kemanusiaan.
Penyerahan Donasi di Griya PMI Peduli |
Program Dompet Kemanusiaan PMI Solo ini juga bertujuan untuk mewujudkan pengabdian kemanusiaan tiada henti, maksudnya ketika bencana terjadi dimanapun untuk menghimpun bantuan kita tidak perlu lagi membuat kepanitiaan-kepanitiaan tetapi cukup menggunakan dompet kemanusiaan PMI Solo yang dananya sudah dihimpun meskipun tidak ada bencana.
Untuk Penggalangan Donasi di SMP N 9 bagi siswa sendiri dilakukan tanggal 9 setiap bulannya. sedangkan disela-sela pengambilan rapot anggota PMR juga mengadakan penggalangan dana kepada walimurid yang sedang mengambil rapot. Setelah terkumpul penyerahan donasi diserahkan kepada PMI Kota Surakarta serta dilanjutkan ke Griya Peduli PMI Kota Solo yang berada di Mojosongo Solo.
Griya PMI Peduli |